PALANGKA RAYA ,Beliangnews – Salah satu masjid di Jalan RTA Milono KM 4,5, Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), yakni Masjid Kecubung akan fungsional pada tahun 2023 mendatang. Karena, saat ini proses pembangunannya masih berjalan.
Itu disampaikan KEPALA BIDANG PERUMAHAN DAN PERMUKIMAN DEDDY S. TRILEKSSONO. S.T. Palangka Raya melalui KEPALA SEKSI PRASARANA SARANA DAN UTILITAS UMUM EDY AL FAJAR, S.T. saat di konfirmasi awak media, Jumat (7/1/2022) di ruang kerjanya.
“Iya benar, Masjid Kecubung di tahun 2023 mendatang sudah fungsional. Saat ini masih tahap finalisasi interior dan sebagainya, karena pembangunannya secara bertahap,” katanya.
Dijelaskan Edy Al Fajar St. bahwa Pembangunan masjid tersebut sebagai lanjutan tahun sebelumnya (Tahun 2021) yang sudah tahap VI.
Dimana, ungkapnya, pada tahun 2021 lalu pembangunannya menghabiskan anggaran Rp 12,5 miliar. Sedangkan, untuk tahun 2022 ini dianggarkan sebesar Rp 14,5 miliar.
“Anggarannya bersumber dari APBD Kota Palangka Raya. Memang untuk anggaran pembangunannya sendiri mengalami pemangkasan akibat Covid-19,” bebernya.
Dia menambahkan, selain pembangunannya Masjid tersebut. Pihaknya juga membangun infrastruktur penunjang lainnya, seperti peningkatan jalan lingkungan.
“Ya, kita berharap program pembangunannya di dinas kita berjalan lancar sesuai harapan kita bersama,” tutup Edy AL Fajar St. menjelaskan secara umum.(Red)