Ada 30 Peserta dari Agama Hindu Ikuti Kegiatan Penguatan Moderasi Beragama, Khairani Komitmen Ciptakan Kerukunan Beragama

beliangn Senin, 29 Mei 2023 05:18:20 140

BeliangNews .id. , Pulang Pisau – Khairani Plh. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pulang Pisau  membuka sekaligus memberikan sambutan pada kegiatan penguatan moderasi beragama yang digelar oleh PHDI Pulang Pisau selama dua hari bertempat di aula Mess Pemda setempat, 27 s.d 28 Mei 2023.

Dalam sambutannya Khairani mengapresiasi kepada pihak panitia PHDI yang telah menggelar penguatan moderasi beragama bagi umat Hindu.

Dikatakannya, hal ini sebagai bukti komitmen kita untuk meningkatkan pemahaman tentang agama, mempromosikan toleransi, dan memperkuat kerukunan antarumat beragama.

“Melalui kegiatan ini, kita berharap dapat membangun saling pengertian dan menghargai perbedaan keyakinan agama yang ada dalam masyarakat kita”, Katanya.

Sesuai semboyan Kabupaten Pulang Pisau, yaitu Handep Hapakat yang memiliki makna bekerja bersama-sama atau bergotong royong.

Dalam mewujudkan makna Handep Hapakat tersebut, harus ada pemahaman tentang kerukunan umat, toleransi dan sebagainya yang dijadikan satu dalam moderasi beragama.

“Persatuan dan kesatuan semua komponen masyarakat serta terbuka dengan tidak membedakan agama, suku, dan warna kulit, dalam falsafah hidup gotong royong. Itu output yang kita harapkan bersama dalam membangun bumi handep hapakat dibidang Agama” Tegasnya.

Sementara itu, Ketua panitia pelaksana, I Made Diana menginformasikan bahwa kegiatan ini diikuti sebanyak 30 peserta yang berasal dari pengurus PHDI kecamatan, Lembaga Tandak Intan Kaharingan dan Majelis Daerah Agama Hindu Kaharingan se-Kab. Pulang Pisau.

Dan turut dihadiri oleh Ketua PHDI Prov. Kalteng Bapak I Wayan Suata, S.H.,M.M,.M.H dan Ketua PHDI Kab. Pulang Pisau Bapak I Made Diana, S.Pd.AH.,M.Pd

“Kegiatan penguatan moderasi beragama ini tentunya mendatangkan pemateri/narasumber yang sudah berpengalaman dan sangat memahami tentang moderasi itu sendiri” Tutupnya. [ EB,RH ]

Komentar

Berita Terkait